Kelebihan Windows Phone

Kelebihan Windows Phone

Meskipun kurang mendapat sebutan yang baik dari konsumen namun usaha dari microsoft patut di acungi jempol. Usaha yang menggebu-gebu mengorbitkan OS mobilenya yaitu Windows phone. Beberapa kali melakukan gebrakan diantaranya akuisisi nokia yang sempat heboh. Hingga memotong harga OS nya untuk para vendor.



Usaha microsoft tidak sepenuhnya tanpa hasil bahkan beberapa smartphone nya dari nokia yaitu lumia 520 sempat menjadi best seller di beberapa negara. Hal itu lah yang membuat saya tertarik untuk membahasnya kali ini. Jadi kali ini saya akan membahas mengenai kelebihan Windows Phone dari microsoft. Mari disimak!

Smartphone paling pribadi

Jika kamu pengguna android dan mencoba pindah ke Windows Phone maka akan banyak perbedaan mengenai privasi dan keamanan. Meskipun perangkat Windows Phone tidak hanya dibuat oleh microsoft, namun secara OS sangat dikuasai okehnya. Jadi beberapa vendor pembuat perangkat windows phone seolah hanya membuat hardware saja. Mungkin itu disebabkan kepedulian microsoft terhadap privasi pengguna layananya.

Personalisasi home screen

Tampilan home screen nuansa kotak menjadi ciri khas dari Windows Phone milik microsoft. Dari semua deret merek yang mengadopsi OS tersebut baik dari Nokia, Huawei, Samsung dkk, tampak terlihat sama. Meskipun demikian personalisasi tetap diberikan pada pengaturan ukuran kotak serta aksi yang terjadi terhadap setiap kotak yang dibuat. Seluruhnya diberikan kekuasaan untuk pengguna.

Asisten pribadi cortana


Bukan sekedar aplikasi seperti asisten pribadi yang merupakan tandingan terhadap Siri milik Apple. Kamu bisa menanyakan berbagai hal kepadanya dan dia akan menjawab dengan akurat. Banyak juga yang membandigkan antara cortana dengan Siri, kemudian di menangkan oleh Cortana.


Baca juga : Windows Phone vs Android

Aplikasi gratis dan coba dulu untuk yang berbayar

Banyak aplikasi gratis tersedia ditoko aplikasinya. Dan jika kamu terbiasa menggunakan aplikasi terkenal seperti Facebook,BBM,Line, dan banyak lagi, itu semua ada di windows phone. Bahkan untuk aplikasi berbayar kamu bisa melakukan trial atau mencobanya sebelum membeli. Hal itu senada dengan kebanyakan aplikasi untuk desktop windows. Yakni bisa trial selama satu minggu atau satu bulan.


Layanan Microsoft Office gratis 

Microsoft Office telah gratis untuk iOS dan android, tentunya untuk OS besutannya sendiri windows phone, bukan hanya gratis tapi juga banyak kelebihan yang diberikan microsoft untuk semua pengguna dengan aplikasi office mobile kamu bisa melakukan edit, membuka, dan membuat dokumen baik itu word, excel, dan presentasi.

Kelebihan Windows Phone Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Riyadi Nur Fajar

0 comments:

Post a Comment